Selasa, 12 Mei 2009

Pemko Sibolga Buka Program Studi PPS Khusus D III Keperawatan

Keterangan Foto : SEMATKAN : Wakil Wali Kota Sibolga, H Afifi Lubis menyematkan tanda tanda mahassiwa Program Keperawatan kepada perwakilan Mahasiswa di Aula BI Cabang Sibolga. Pemerintah kota (Pemko) Sibolga membuka program studi Diploma tiga (D.III) Dinas Kesehatan (Dinkes) kota Sibolga bekerjasama dengan Politeknik kesehatan Departemen Kesehatan (Poltekes Depkes) Medan. Foto : TIGOR MANALU

Pemko Sibolga Buka Program Studi PPS Khusus D III Keperawatan

TIGOR MANALU | GLOBAL | SIBOLGA

Pemerintah kota (Pemko) Sibolga membuka program studi Diploma tiga (D.III) Dinas Kesehatan (Dinkes) kota Sibolga bekerjasama dengan Politeknik kesehatan Departemen Kesehatan (Poltekes Depkes) Medan. Tujuannya untuk meningkatkan kualitas pendidikan tenaga kesehatan, khusus paramedis kesehatan di kota Sibolga.

 

Acara pembukaan ditandai penyematan secara simbolis tanda cama - cami Program studi D III Keperawatan TA 2009/2010 Dinas Kesehatan Sibolga dilaksanakan Wakil Wali Kota Sibolga, H Afifi Lubis kepada perwakilan Subuhi Siregar dan Noni Novianti Ginting di Aula Bank BI Sibolga, kemarin.

 

Direktur Poltekes Departemen Kesehatan RI Medan, Zuraidah Nasution dalam sambutannya pada acara pengenalan Program Studi Khusus D.III TA 2009/2010 Dinkes Kota Sibolga sangat mendukung pembukaan program studi khusus D.III Keperawatan Dinkes Sibolga.

 

"Dengan adanya permintaan resmi Kadiskes kota Sibolga dengan komitmen Pemko Sibolga untuk meningkatkan kualitas pendidikan tenaga kesehatan khususnya Paramedis Kesehatan di Kota Sibolga. Maka, pihak Poltekes kota Medan telah meneruskan ke pihak pusat pendidikan Tenaga Kesehatan -  Badan Psikologi dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPPSDM) kesehatan Depkes RI di Jakarta,"jelasnya.

 

Dikatakan, kegiatan kerjasama antara Poltekes Depkes Medan dengan Dinkes kota Sibolga untuk program pendidikan D-III Keperawatan bagi tenaga kesehatan di Kota Sibolga, sudah disetujui oleh pihak Depkes pusat di Jakarta, yang dituangkan dalam SK kepala Badan PPSDM kesehatan No NIC.07/IV/I/00290/2009.

 

"SK kepala BPPSDM itu tentang Penunjukan Politeknik Kesehatan Depkes Medan untuk menyelenggarakan Program khusus Diploma III keperawatan bagi tenaga kerja Perawat lulusan SPK yang bekerja di wilayah Kota Sibolga. Dan dengan SK ini, Program Studi D-III Keperawatan Kota Sibolga saya nyatakan resmi dibuka,"ujar Zuraidah Nasution.

 

Sementara itu, Afifi Lubis dalam sambutannya memberikan  semangat para cama - cami D.III Keperawatan TA 2009/2010 Dinkes kota Sibolga, agar mampu mengikuti proses belajar sebagai mahasiswa nantinya.

 

"Dalam menuntut ilmu, usia tidak merupakan hambatan, seperti kata pepatah tuntutlah ilmu sampai ke liang lahat. Setiap cama - cami harus optimis dan semangat dalam menjalankan proses belajar mengajar," katanya.

 

Turut hadir pada acara pengenalan program studi D.III keperawatan, Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) kota Sibolga, M Yusuf Batubara, mewakili BKD Sibolga, Pudir III dan Pengelola dari Poltekes Depkes Medan, Pemrakarsa Program studi Khusus D-III keperawatan Kota Sibolga dari Dinkes Sibolga, serta cama - cami yang akan menjadi mahasiswa pada program studi tersebut.

 

 

 


Tidak ada komentar: